Repository
STIMA IMMI


Tugas Akhir Mahasiswa

Hasil Penelitian Mahasiswa



ANALISIS CURRENT RATIO, QUICK RASIO DAN DEBT TO ASSET RASIO TERHADAP REALISASI ANGGARAN PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN BADAN PUSAT STATISTIK PERIODE 2019-2022

  • Kategori : Skripsi
  • Penulis : FAUZAN AZIS
  • Identitas : 331212331058 - MANAJEMEN KEUANGAN
  • Abstrak :

    FAUZAN AZIS., Judul Skripsi : “Analisis Current Rasio, Quick Rasio dan Debt To Asset Rasio Terhadap Realisasi Anggaran Pusat Pendidikan dan Pelatihan Badan Pusat Statistik Periode Tahun 2019-2022”. Analisis rasio keuangan merupakan alat analisis yang dinyatakan dalam arti relative maupun absolute untuk menjelaskan hubungan tertentu antara elemen yang satu dengan elemen yang lain dalam suatu laporan keuangan. Laporan Realisasi Anggaran (LRA) merupakan bagian yang sangat penting dalam suatu perusahaan/ instansi, dimana fungsinya untuk mengetahui keadaan keuangan suatu perusahaan/ instansi. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk Analisis Current Rasio, Quick Rasio dan Debt To Asset Rasio Terhadap Realisasi Anggaran Pusat Pendidikan dan Pelatihan Badan Pusat Statistik Periode Tahun 2019-2022. Metode analisis data yang digunkan adalah menggunakan deskriptif kuantitatif prosentasi. Deskriptif merupakan tulisan yang berisi paparan uraian tentang suatu obyek sebagaimana adanya pada waktu tertentu untuk mengetahuai pengaruh nilai current ratio, quick rasio dan debt to asset rasio terhadap realisasi anggaran.

Preview

Laman Terkait

SINTA

Science and Technology Index (SINTA)

GARUDA

Garba Rujukan Digital (GARUDA)

RAMA

Repository Penelitian Dosen & Mahasiswa

ARJUNA

ARJUNA Akreditasi Jurnal Nasional